
Sumatera Utara (Globaldrafnews.com) – Pendaftar Calon Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran (TP) 2023/2024 di MTs (Tingkat SLTP) dan MA (Tingkat SLTA) Al-Washliyah Petumbukan Kec.Galang Kab.Deli Serdang Sumatera Utara membludak.
Pendaftaran Calon Peserta Didik Baru di TP 2023/2024 di MTs (Madrasah Tsanawiyah) dan MA (Madrasah Aliyah) Al-Washliyah Petumbukan yang dibuka Panitia PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) di Ketuai Yuliawati,S.Pd mulai Tanggal 5 s.d 17 Juni 2023 membludak banyaknya. Merupakan sejara baru bagi MTs dan MA Al-Washliyah Petumbukan dari sejak berdiri sampai dengan sekarang pada TP 2023/2024 ini, sebagai bukti bahwa begitu antusiasnya masyarakat luas, agar putra/putri mereka menjadi peserta didik MTs dan MA Al-Washliyah Petumbukan.
Kenapa tidak?, PPDB TP 2023/2024 di MTs dan MA Al-Washliyah Petumbukan kali ini, hanya dalam tempo 2 Minggu saja quota yang ditentukan Kemenag di MTs dan MA Al-Washliyah Petumbukan sudah penuh. Sementara PPDB di Sekolah Negeri sedrajad lainnya masih sedang berlangsung (berjalan) saat ini.
Hal itu diungkapkan oleh Yulianawati, S.Pd Ketua Panitia PPDB TP.2023/2024 di MTs dsn MA Al-Washliyah Petumbukan kepada Globaldrafnews.com, Sabtu (24/6/2023).
Lebih lanjut mengatakan, kalau memperhatikan PPDB di MTs dan MA Al-Washliyah Petumbukan selama ini, sebulan berjalan PPDB dan terkadang lebih, total peserta didik yang mendaftar kepada Panitia terkadang hanya pas-pasan, terkadang merosot dan terkadang juga tidak lebih dari cukup.
“Tetapi pada PPDB kali ini di TP.2023/2024 memang benar-benar mengejutkan, hanya dalam tempo 2 minggu saja PPDB ditutup karena quota penuh. Padahal masa PPDB masih ada. Tetapi apa mau dikata, quota sudah penuh,” ujarnya.
Kepala MA Al-Washliyah Petumbukan Al-Ustadz Ahmadi, M.PdI didampingi Kepala MTs Al-Washliyah Petumbukan Yenny, S.PdI yang ditemui Globaldrafnews.com dihalaman Masjid Qarry Ahmad yang berdiri megah didalam areal tapak gedung MTs dan MA tersebut ditengah-tengah kesibukan membereskan yang dipandang belum tertata rapi saat itu mengatakan, kebersihan, kerapian, kesejukan dan keindahan yang lebih utama diprioritaskan terjadi ada dilingkungan Madrasah ini, sehingga peserta didik nyaman dan tenang dalam mengikuti KBM (Kegiatan Belajar Mengajar) didalam ruang Belajar.
Dan kemudian terkait dengan PPDB TP.2023/2024 di MTs dan MA Al-Washliyah Petumbukan ini membludak hingga begitu cepat sekali ditutup.
Itu karena keberhasilan Ketua Panitia PPDB dan kepercayaan masyarakat kepada MTs dan MA Al-Washliyah Petumbukan yang mampu mencerdaskan Peserta Didik nya di dua Ilmu Pengetahuan sekaligus yaitu : Ilmi Pengetahuan Umum dan Ilmu Pengetahuan Agama Islam yang siap menjadi bekal masa depan Peserta Didik dikemudian hari setelah dewasa sampai hari tua kelak.
“Maka wajar kalau dalam tempo 2 minggu saja quota yang ditentukan Kemenag di 2 Madrasah tersebut sudah penuh dan sudah wajar kalau PPDB ditutup. Walau sebenarnya masih ada masa PPDB,” ujarnya.
Hal senada saat itu dikatakan oleh Kepala MTs Al-Washliyah Petumbukan, kemungkinan masyarakat Islam khususnya sudah menyadari, bahwa Ilmu Pengetahuan Umum yang dipelajari di Sekolah Umum, semuanya dipelajari di Sekolah khusus (Madrasah). Tetapi Ilmu Pengetahuan Agama Islam yang dipelajari di Sekolah khusus (Madrasah), tidak semuanya dipelajari di Sekolah Umum.
“Maka tidak heran kalau Panitia PPDB di TP.2023/2024 di MTs dan MA Al-Washliyah Petumbukan ada menerima Peserta Didik dari luar Kecamatan Galang dan bahkan ada dari luar Kabupaten Deli Serdang yaitu dari Des.Pulau Gambar Kec.Serbajadi Kab.Serdang Bedagai Sumatera Utara,” ujarnya.
Dalam waktu yang tidak disangka-sangka saat itu, tiba-tiba 1 Unit Pick Up berhenti/parkir dihalaman Masjid Qarry Ahmad Al-Washliyah Petumbukan didalam areal tapak gedung Madrasah tersebut, membawa 1 Unit Mimbar Chatib Jumat yang di infaqan BKM (Badan Kenaziran Masjid) Almutaqin Kampung Cerutu Desa Timbang Deli Kecamatan Galang kepada MTs dan MA Al-Washliyah Petumbukan, untuk sebagai mimbar praktek Chatib bagi Peserta Didik Madrasah tersebut. (DAC)